Minggu, 04 Agustus 2013

Pasar Oleh-Oleh Denpasar-Bali, Pasar Kumbasari terletak di jalan Gajah Mada sebelah barat kota Denpasar, pasar ini adalah rangkaian pasar Inpres yang berdampingan dengan kompleks Pasar Badung yang merupakan pasar tradisional terbesar di Kota Denpasar, berjarak kira kira 13 km dan 45 menit bila menggunakan kendaraan bermotor dari Bandara Ngurah Rai.

Pasar Oleh-Oleh Denpasar-Bali, Pasar Kumbasari ini buka 24 jam, di pagi hari pasar ini gunakan sebagai pasar yang menyediakan berbagai kebutuhan pokok namun disiang hari dan di malam hari pasar ini berganti nuansa, saat disiang hari pasar ini berubah menjadi pasar yang menjual cinderamata dan aneka kerajinan tangan seperti ;
1. Perak
2.Batik Bali
3. Lukisan
4. Aksesoris dan pernak pernik khas Bali
5. Tenun ikat Bali
6. Selain itu dipasar ini juga tersedia Keperluan untuk upacara adat ke agamaan seperti tempat dupa, garu, dll

Pasar Oleh-Oleh Denpasar-Bali, Pasar Kumbasari, tempat belanja oleh - oleh khas Bali. Pada liburan ke Bali tahun lalu, kami menyempatkan diri untuk mengunjungi Pasar Seni Kumbasari ini walaupun hanya sebentar. Selain Pasar Sukowati dan Joger, Pasar Kumbasari ini kami rekomendasikan bagi sobat yang ingin belanja oleh-oleh di Bali.

Pasar Oleh-Oleh Denpasar-Bali, Pasar Kumbasari ini terletak di Kota Denpasar, yaitu di Jalan Gajah Mada. Selama 5 hari di Bali, kami selalu melewati jalan ini, dan tidak pernah sekalipun jalan ini sepi, selalu ramai dan cenderung macet. Memang jalan Gajah Mada ini banyak terdapat ruko-ruko di sebelah kanan kiri jalan selain Pasar Badung yang merupakan pasar tradisional terbesar di Denpasar dan Pasar Kumbasari sendiri.

Bangunan Pasar Kumbasari terlihat lebih megah daripada Pasar Sukowati, dan area parkirnya pun lebih luas. Pasar Kumbasari terdiri dari empat lantai, dimana lantai dasar menjual berbagai peralatan dan perlengkapan adat Bali dan berbagai kebutuhan sehari-hari seperti sayuran, buah, dan bahan pokok lainnya.

Seperti tempat lain di Bali, di pasar ini kita juga akan melihat sesajen yang berada di setiap sudut pasar maupun di depan kios-kios pedagang.

Nah untuk berbelanja oleh-oleh kita harus naik ke lantai 2, 3, dan 4. Di ketiga lantai ini tersedia berbagai macam barang yang bisa sobat beli untuk oleh-oleh sesampainya di rumah. Mulai dari kerajinan khas Bali seperti ukiran kayu, lukisan, kerajinan perak seperti kalung, gelang, cincin, ataupun tas, kaos, semua ada disini. Harganya pun sangat murah dan satu lagi harus pandai menawar.

Memang cukup melelahkan bila harus menyusuri semua bagian pasar dari lantai 1 sampai 4, dibutuhkan waktu dan tenaga yang lebih untuk melakukan hal itu. Namun yang namanya belanja, pasti rasa lelah menjadi nomor 2 (khususnya bagi kaum hawa).

Karena letaknya satu kompleks dengan Pasar Tradisional Badung, jangan sampai salah masuk karena di Pasar Badung hanya menjual barang-barang kebutuhan sehari-hari seperti pasar tradisional pada umumnya.

Meskipun letaknya di tengah kota Denpasar, namun bila sobat pertama kali di Bali, mungkin akan mengalami sedikit kesulitan untuk menuju pasar ini, jadi tidak ada salahnya bila sobat memiliki peta atau yang lebih modern GPS.

Jadi bila sobat ingin belanja oleh-oleh dengan harga murah dan berada di Kota Denpasar, Pasar Oleh-Oleh Denpasar-Bali, Pasar Kumbasari ini adalah pilihan yang paling tepat menurut saya.




Artikel Lain :