Jumat, 05 Juli 2013

Berikut adalah daftar 10 obyek wisata di Kabupaten Tabanan Bali yang menjadi favorit wisatawan domestik. Tentunya masih banyak objek-objek wisata lain di Tabanan yang pantas anda kunjungi.
  1. ATV Ride Tengkudak - Penebel : Bali atv ride ini benar benar akan menjadi tantangan nyata buat anda yang ingin merasakan naik diatas kuda besi beroda 4. lakukanlah tanpa di temani oleh pemandu atau lakukan sendiri pastinya bali atv ride ini akan memacu adrenalin anda, dengan single atv ride anda akan leluasa bermanufer dan memberikan kepuasan bagi anda yang suka wisata petualangan bali paket wisata bali atv ride.
    Rp 500.000/ single ride
    Rp 775.000/ tandem ride
  2. Tanah Lot: Tanah lot menjadi obyek wisata paling favorit, karena obyek wisata ini sangat ramai dikunjungi setiap harinya. Keistimewaannya adalah pantai berkarang yang sangat indah serta adanya Pura Tanah Lot diatas batu karang di tengah laut menambah keindahan pantai ini.
  3. Bedugul – Kebun Raya Bali: Ketika anda mengunjungi Bedugul, yang pertama anda kunjungi adalah Kebun Raya yang merupakan kebun raya pertama buah karya orang Indonesia. Disamping itu anda juga bisa mengunjungi pasar tradisional Candi Kuning
  4. Pura Ulun Danu – Danau Beratan: Keindahan Danau Beratan ditambah adanya Pura Ulundanu di tengah danau menjadi pemandangan indah yang perlu anda kunjungi dan abadikan
  5. Alas Kedaton: Alas Kedaton adalah hutan lindung alami yang dihuni ratusan kera dan Kalong yang bergelantungan pada dahan-dahan pohon. Anda bisa berfoto dengan kera dan kalong disini.
  6. Jatiluwih: Desa Jati luwih merupankan areal persawahan bertingkat yang memiliki pemandangan yang sangat indah. Disini juga sudah terdapat banyak aktifitas wisata seperti rafting, cycling dan trekking yang bisa anda ikuti.
  7. Taman Pahlawan Margarana: Sebagai wujud rasa nasionalisme anda, mungkin anda bisa mengunjungi Taman Pujaan Bangsa ini yang diperuntukkan bagi pahlawan-pahlawan yang gugur pada perang puputan Margarana.
  8. Puri Agung & Puri Anyar Kerambitan: Salah satu obyek wisata Keraton yang dimiliki Tabanan, anda bisa melihat bangunan keraton selain itu anda bisa menikmati jamuan makan malam ala kerajaan, dan yang mau menikah seperti seorang pangeran/putri, anda bisa menikah di Puri Anyar Kerambitan ini, dan tentunya anda harus bayar
  9. Taman Kupu-Kupu: Bali Butterfly Park adalah taman yang dikhususkan untuk konservasi satwa kupu-kupu dari seluruh Indonesia dan disini anda juga bisa membeli cinderamata yang berhubungan dengan kupu-kupu.
  10. Museum Subak: Salah satu obyek wisata pendidikan yang bisa mendidik anak-anak anda yang mengajarkan tentang sistem subak dan peralatan yang digunakan pada areal persawahan di Bali
  11. Pantai Soka : Soka Adventure Park merupakan objek wisata outbound di Tabanan, terletak di Desa Antap, Kecamatan Selemadeg Barat, Bali. Untuk mencapai lokasi wisata outbound ini kita harus menempuh jarak sekitar 60 km atau 2 jam perjalanan dari Bandara Udara Ngurah Rai Denpasar atau sekitar 85 km dari Pelabuhan Gilimanuk, Jembrana. Salah satu wisata outbound di Tabanan ini sangat dekat lokasinya dengan Pantai Soka. Di Soka Adventure Park terdapat sebuah lintasan off-road yang panjangnya kurang lebih 300 meter, dilintasan inilah nantinya anda akan memacu kendaraan ATV atau mini-trail. Biaya yang dikenakan kepada pegunjung oleh pengelola untuk dapat menikmati permainan ini adalah sebesar Rp 35.000,- tidak jauh berbeda dengan harga untuk menikmati flying-fox.
  12. Pantai Yeh Gangga : Waka Gangga merupakan pantai yang terletak 10 km dari kota tabanan, pantai ini terletak di kecamatan Tabanan , desa Yeh Gangga . Jarak tempuh dari bandara berkisar 60-70 menit. Dari bAndara kita hanya perlu melewati by pass sunset road lalu mencari jalan menuju kerobokan, melewati kecamatan canggu sampai di desa braban, tanah lot. Setelah itu masuk ke desa. Pantai Waka Gangga memiliki suasana yang sangat indah, ya bisa dibilang ini merupakan salah satu pantai yang sangat indah di wilayah tabanan. Warga local dan asing yang berlibur di pantai ini. Selain karena suasana sunset yang ditunggu, pantai ini memiiki beberapa objek penunjang wisata yang tidak kalah serunya yaitu Bali Horse Riding. Bali Horse Riding merupakan objek fasilitas dimana Anda bisa menyewa kuda yang bisa diajak jalan di wilayah pantai sambil menunggu sunset datang. Kuda-kuda yang disewakan sangat jinak dan bagus, Anda juga akan ditemani oleh pawang kuda tersebut yang membuat Anda berkuda akan lebih terasa nyaman dan aman di pantai. Anda harus merogoh kocek sebesar 150 ribu per kuda, ini sangat cocok bagi Anda yang hobi berkuda.
  13. Air Panas Angsri : Jika anda sudah gerah dan capek jalan-jalan, saatnya anda berendam air panas dan kondisi anda dijamin segar kembali. Cobalah mampir kesini, lokasinya juga cukup deket kok.
Obyek wisata diatas adalah obyek wisata yang paling sering dikunjungi, disamping itu Kabupaten Tabanan menyimpan begitu banyak potensi wisata yang bisa dikembangkan dan bisa menjadi destinasi favorit untuk tahun-tahun kedepan. Contohnya: Air Panas Belulang (Desa Mangesta, Penebel), Air Panas penatahan (Penebel), Air Terjun Pujungan (Pupuan) dan masih banyak lagi yang perlu anda kunjungi di Kabupaten Tabanan ini. Belum termasuk obyek wisata pantai yang banyak dimiliki kabupaten ini.

Selamat berlibur di Bali, semoga bisa menjadi referensi anda dan keluarga.




Artikel Lain :