Senin, 29 April 2013

Bagi anda yang memilih mengundurkan diri dari suatu pekerjaan, mungkin anda berpikir lebih baik mundur daripada dipecat dengan tidak hormat. Tapi jangan berkecil hati karena sekarang adalah jamannya jadi pengusaha. Dengan banyaknya pimpanan modal untuk pengusaha kecil akan sangat membantu untuk mengembangkan usaha kecil-kecilan. 

Langsung saja contoh surat pengunduran diri berikut :


Contoh Surat Pengunduran Diri 1

Kepada Yth.
Bpk. Anjang Wijaya
Manager / Pemimpin / Direktur PT. Wijaya Corp
Malang


Dengan hormat,


Melalui surat ini, saya Supardi selaku pekerja dalam posisi *________ di PT. PT. Wijaya Corp mengajukan permohonan pengunduran diri dari pekerjaan saya terhitung tanggal : _________

Saya ucapkan terimakasih atas kesempatan bekerja yang pernah diberikan oleh PT. Wijaya Corp kepada saya, saya sangat senang sekaligus bangga karena pernah mendapatkan pengalaman bekerja di PT. Wijaya Corp. Tentunya saya selalu berharap agar PT. Wijaya Corp dapat lebih maju ke depannya.

Adapun alasan saya melakukan pengunduran diri, adalah karena disebabkan _____________________ , karena hal tersebut dapat menganggu kinerja saya di perusahaan. Maka saya mengundurkan diri atas alasan tersebut.


Demikian surat pengunduran diri yang saya buat demikian adanya


Hormat Saya,


Tanda Tangan

(________)




Contoh Surat Pengunduran Diri 2


Malang, 18 Desember 2012

Kepada,YTH,
Dir. HRD PT. Wijaya Sejahtera
Di Tempat


Dengan Hormat,

Melalui surat ini saya selaku karyawan PT. Wijaya Sejahtera berdasarkan Surat Kesepakatan Bersama ( SKB) tentang kekaryawanan dan Undang – Undang tenaga kerja maka saya yang bertanda tangan dibawah ini.

Nama : Subagio Pangestu
Departemen : 
Jabatan : ……..
No Karyawan :

Mengajukan pengunduran diri dari PT. Wijaya Sejahtera dengan alasan kesehatan dan keluarga…..(sebutkan alasan lain sesuai dengan kondisi anda tidak perlu terlalu detail seperti tips diatas jangan mengungkapkan kekesalan anda selama bekerja)…. Surat ini saya buat sesuai prosedur hubungan indistrial dan tanpa motivasi negatif. Saya berharap perusahaan dapat memahami kondisi saya dan memberikan hak -hak saya sesuai ketentuan yang berlaku.

Demikian surat pengunduran diri ini saya buat dengan sesungguhnya. atas bantuan dan dukungan yang telah diberikan selama ini, saya ucapkan terima kasih.

Hormat Saya,
Lamongan, 18 Desember 2012

(……………………)



Contoh Surat Pengunduran Diri 3

Jakarta, 1 November 2013 
Kepada, yth, Kepala. HRD PT AAA
Di Tempat 


Dengan Hormat, 

Melalui surat ini saya selaku karyawan PT AAA berdasarkan Surat Kesepakatan Bersama ( SKB) tentang kekaryawanan dan Undang – Undang tenaga kerja maka saya yang bertanda tangan dibawah ini. 

Nama : …..…… 

Departemen : ..........

Jabatan : …….. ..

No Karyawan : .........


Bermaksud Mengajukan pengunduran diri dari PT AAA dengan alasan (sebutkan alasan anda mengundurkan diri dari perusahaan, tidak perlu etail). Surat ini saya buat sesuai prosedur hubungan industrial dan tanpa motivasi negatif. Saya berharap perusahaan dapat memahami kondisi saya dan memberikan hak-hak sesuai ketentuan yang berlaku. 

Demikian surat pengunduran diri ini saya buat dengan sesungguhnya. Atas bantuan dan dukungan yang telah diberikan selama ini, saya ucapkan terima kasih. 


Hormat Saya, 



(……………………)




Artikel Lain :