Senin, 01 April 2013

CARANYA MEMBUAT LAWAR BABI :
1. Dalam pembuatan lawar, bahan kulit akan dirajang. Caranya kulit direbus hingga empuk, lalu potong memanjang.
2. Pisahkan kulit dengan lemak yang menempel dikulit (lelesin)
3. Tahap berikutnya disebut NGELIBAR dimana kulit di iris tipis, gunakan pisau tipis yang sangat tajam untuk melakukan tahap ini.
4. Tahap berikutnya adalah NGERAMAS, Irisan tipis kulit tadi dirajang halus, gunakan Blakas(Golok khas Bali).
5. Buatlah ENTEGAN (Entegan adalah daging yang dipanggang hingga semua sisinya berwarna kecoklatan. panggang daging pada wajan yang anti lengket, bersamaan dengan itu bakar juga bw putih dan lombok besar. Setelah daging panggang matang, lalu rajang bersama bw putih dan lombok besar hingga halus.
6. Lakukan PENGADONAN LAWAR. Caranya : Siapkan ramasan Kulit tadi, kemudian tambahkan Entegan dan nangka rajang lalu campur rata. Tambahkan 3 sdm Basa Gede pada adonan ramasan, aduk rata. Tambahkan Basa Penyangluh dan tahap ini tambahkan garam dan gula secukupnya. aduk hingga bumbu merata. Terakhir tambahkan bahan sambal Embe dan jeruk limau, aduk lagi hingga merata. Siap disajikan, dengan nasi hangat sambal embe, muluk goreng dan sate babi.

CARANYA MEMBUAT LAWAR BABI KHAS BALI
Jaen





Artikel Lain :